Rehak – Senin, 16/10 tepat pada jam 09.00 WIT, balai desa Rehak diramaikan oleh kedatangan Tim STBM kecamatan Welak yang bertujuan untuk melaksanakan monitoring STBM di desa tersebut. Hal ini dilakukan untuk persiapan verifikasi Tim STBM kabupaten untuk selanjutnya dilakukan deklarasi desa STBM.
Dalam kesempatan tersebut, dari Tim STBM kecamatan hadir bapak Veliks janggur, SP
selaku Camat Welak beserta bapak Vitus Suparji, SP selaku Sekcam, Ibu Patrisia Sinarti Murti selaku Kepala Puskesmas Orong beserta sanitarian dan fasilitator STBM Puskesmas Orong, sanitarian dan fasilitator STBM Puskesmas Datak, Kepolisian Pospol Sub Sektor Welak dan Pol PP Kecamatan Welak. Kedatangan Tim STBM kecamatan ini disambut dengan bahagia oleh bapak Fabianus Jemahun selaku Kepala Desa Rehak beserta jajarannya.
Kegiatan tersebut diawali dengan brifing yang dipimpin langsung oleh Bapak Fabianus Jemahun selaku kepala desa Rehak, dimana beliau mengawalinya dengan sapaan hangat kepada Tim STBM kecamatan Welak dengan mengucapkan selamat datang di desa Rehak.
Kemudian untuk memudahkan monitoring 5 pilar STBM di desa tersebut, semua Tim STBM kecamatan beserta perangkat desa dibagi menjadi 4 kelompok, yang terdiri dari beberapa orang, dengan tugas di beberapa lokasi; Dusun Rehak, Dusun Manges, Dusun Wae Rii, Dusun Tueng.
Beberapa jam kemudian, tim kembali berkumpul di balai desa Rehak untuk melakukan evaluasi hasil monitoring yang dilakukan masing-masing tim di tiap pedukuhan, kegiatan evaluasi tersebut dipimpin langsung oleh Bapak Veliks Janggur, SP selaku Camat Welak.
Dari hasil presentasi 4 tim yang melakukan evaluasi di lapangan, diketahui capaian 5 pilar STBM di desa Rehak sudah dinyatakan 100% dan semua tim menyatakan bahwa desa Rehak siap melakukan deklarasi 5 pilar STBM.
“Semoga masyarakat desa Rehak akan terbebas dari penyakit yang berbasis lingkungan dengan mengaplikasikan 5 pilar STBM dan desa Rehak bisa menjadi percontohan bagi masyarakat desa lain, khususnya di kecamatan Welak” Ujar Bapak Veliks Janggur Selaku Camat Welak.