Dinkes Kab Enrekang Stop Sajian Snack Kue yang Belum Terukur Kadar Gizinya

Dalam rangka mewujudkan Germas, setiap agenda pertemuan Dinas Kesehatan tak lagi menyajikan snack atau kue-kue yang belum terukur kadar gizinya.

Hari ini ada yang bereda, yang beda adalah jajanan atau snack dalam pertemuan rapat koordinasi & intergarasi penguatan program promosi kesehatan & pemberdayaan masyarakat se Kab. Enrekang.

Dalam rangka mewujudkan Germas, mulai hari ini dan seterusnya, setiap agenda pertemuan Dinas Kesehatan tak lagi menyajikan snack atau kue-kue yang belum terukur kadar gizinya.

Tetapi pertemuan Dinas kesehatan lingkup kab. enrekang sudah mulai mengikuti program kementrian Kesehatan, yaitu mengganti jajanan/snack dengan buah-buah segar yang kaya akan manfaat,

Tak hanya itu Kepala Seksi Promkes Sulhari. SKM, M. Adm. Kes mengungkapkan, Dinas Kesehatan Kab. Enrekang sudah mencanangkan bersama semua OPD se-Kab. Enrekang pada Jumat 14 juli 2017 pekan lalu untuk melaksanakan hal yang sama pada setiap kegiatan, menyajikan snack buah-buahan yang kaya serat.

Sulhari melanjutkan, hal ini demi mewujudkan pembiasaan pola konsusmsi sehat dimasyarakat kita, Kab. Enrekang khsususnya, demi mewujudkan Visi Besar, Enrekang EMAS, Enrekang Maju aman & Sejahtera.


Rijalul Jabar, SKM, M Adm.Kes

  • Promkes Puskesmas Baraka
  • Sekertaris Umum PERSAKMI Cabang Kab. Enrekang
Yuk Share Postingan Ini:
Rijalul Jabar
Rijalul Jabar

Promkes Dinkes Kab Enrekang

Articles: 58

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *