Orong, 06/04/2019, dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Sedunia yang jatuh pada tanggal 07 April 2019, Puskesmas Orong yang berlokasi di Kecamatan Welak Kabupaten Manggarai Barat, NTT melakukan kegiatan deklarasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat “GERMAS” dengan tema “Dengan GERMAS Kita Wujudkan Masyarakat Welak Sehat” di Lapangan Sepak Bola Orong.
Kegiatan peringatan Hari Kesehatan Sedunia (HKS) 2019 ini diikuti oleh siswa/i SDK Orong, SMPK Welak dan SMA 1 Welak sebanyak 800 orang. Acara dibuka langsung oleh Ibu Patrisia Sinarti Murti selaku Kepala Puskesmas Orong, yang dalam sambutannya beliau mengajak kepada generasi muda Kecamatan Welak untuk bersama-sama melakukan GERMAS demi mewujudkan Kecamatan Welak yang sehat.

Kegiatan yang dilakukan pada peringatan HKS 2019 kali ini yaitu jalan sehat, senam bersama, deklarasi GERMAS dan kemudian diakhiri dengan pemeriksaan golongan darah bagi murid kelas IX SMP dan kelas XII SMAN 1 Welak.
Pelaksanaan deklarasi GERMAS dipimpin langsung oleh Kepala Puskesmas Orong terkait 3 poin GERMAS yaitu melakukan aktifitas fisik, mengkonsumsi buah sayur, dan memeriksa kesehatan secara berkala.
“Melalui deklarasi GERMAS ini, kami mengajak kepada semua generasi muda Kecamatan Welak untuk bersama-sama mewujudkan masyarakat Welak yang sehat” kata Ibu Patrisia Sinarti Murti selaku Kepala Puskesmas Orong waktu memotivasi para siswa/i.