Beragam cara bisa kamu lakukan untuk meningkatkan kompetensi keilmuan. Satu di antaranya dengan bergabung dalam organisasi seperti yang dilakukan teman-teman kita di Yarsi yang membentuk Lingkar Ilmiah Mahasiswa STIKES Yarsi atau LIMSY.
Organisasi yang diisi mahasiswa STIKES Yarsi Pontianak ini, hadir dengan kegiatan mereka seminar Kepenulisan “OM TULIS OM” yang digelar Sabtu (1/4/2017) lalu.
Kegiatan ini diisi dengan dua pemateri, Ns Uti Rusdian Hidayat, Staf dosen STIKES Yarsi Pontianak yang juga kepala lembaga penelitian dan pengabdian masyarakat (LP2M). Pada kesempatan itu, pemateri menjelaskan pentingnya penelitian bagi mahasiswa yang mencangkup kepenulisan, tema maupun fenomena yang layak di teliti. Seperti berkaitan dengan keperawatan, masalah Hiv, mengontrol penyakit/wabah dan lainnya.
Pemateri kedua ada pengusaha muda sekaligus trainer motivator Raziki Waldhan, yang menjelaskan bagaimana cara mendapatkan sebuah ide. Menyampaikan judul sangat mempengaruh terhadap pembaca, memberikan motivasi kepada peserta untuk belajar menulis.
Dunia kepenulisan, mungkin terkesan “jauh” bagi mahasiswa STIKES Yarsi yang konsen di kesehatan. Tapi jangan salah, menulis itu memang diperlukan semua orang. Apalagi, Eko Guntoro, ketua LIMSY mengatakan, hadirnya organisasi ini untuk mewujudkan lingkungan kampus yang lebih akademis dan aktif dalam kegiatan-kegiatan keilmuan sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Kata Eko, hadirnya LIMSY diharapkan menjadi motor penggerak mahasiswa dalam keaktifan mengikuti kegiatan penelitian dan keilmuan. Menghasilkan kader-kader yang kompetitif, inovatif, dan kreatif serta memiliki daya saing yang tinggi di bidang keilmuan dan penelitian. Serta berusaha menjadikan lingkungan kampus yang aman, toleransi, religius, dan berakhlak serta memiliki jiwa pengabdian kepada masyarakat yang tinggi.
Di bawah kepemimpinannya, Eko berencana membuat dua planing besar. Menggelar outbond dan membuat buku. Khusus untuk pembuatan buku, mereka berencana menulis tentang membongkar rahasia menjadi perawat propesional dan trik menjadi mahasiswa kesehatan yang sukses.