Pada Senin, 26 Agustus 2024, Puskesmas Nglipar I melakukan screening atau pemeriksaan kesehatan dan BIAS. Bulan Imunisasi Anak Sekolah, disingkat BIAS, biasa dilaksanakan pada bulan Agustus dan November setiap tahunnya yang menyasar anak usia sekolah dasar. Imunisasi bertujuan untuk menimbulkan/meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif terhadap suatu penyakit sehingga bila suatu saat terpajan dengan penyakit tersebut tidak akan sakit atau hanya mengalami sakit ringan.
Pemegang program usaha kesehatan sekolah (UKS) Widya Susanti Amd.Kep beserta TIM melakukan pemeriksaan fisik kesehatan dan BIAS di SDN Nglipar II . Untuk pemeriksaan fisik meliputi :
- Pemeriksaan Tanda Tanda Vital
- Pemeriksaan Status Gizi
- Pemeriksaan Kebersihan Diri
- Pemeriksaan Kesehatan Pengelihatan
- Pemeriksaan Kesehatan Pendengaran
- Pemeriksaaan Gigi dan Mulut
- Pemeriksaan Alat bantu
Kegiatan yang dilakukan 1 (satu) hari tersebut menyasar kelas 1—6 di SD tersebut. Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan pemeriksaan rutin pada siswa di wilayah kerja puskesmas agar apabila ada masalah kesehatan dapat segera dilakukan rujukan ke Puskesmas.
Artikel ini telah direview oleh:
Elisabeth Eva Kristiani, S.KM
Tenaga Promkes Puskesmas Nglipar I
Puskesmas Nglipar I
Jl. Wonosari – Nglipar, Ngliper Lor, Nglipar, Kec. Nglipar, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55852