Pada tanggal 21 Oktober 2024, UPTD Puskesmas Bojongasih melakukan pembinaan dan simulasi ILP (Integrasi Layanan Primer) yang bertempat di Posyandu Bojongkoneng, Desa Bojongasih, Kecamatan Bojongasih. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pemahaman para kader posyandu mengenai ILP dan mendorong masyarakat untuk melakukan skrining kesehatan. Kegiatan ini dihadiri 86 orang dari seluruh siklus hidup baik dari anak balita, remaja, dewasa, lansia, maupun ibu hamil. Selama 4 jam, masyarakat sangat antusias dalam mengikuti setiap sesi dari kegiatan ini, terutama pada tahap skrining kesehatan.

Kegiatan ini dipandu oleh beberapa tenaga kesehatan dari Puskesmas Bojongasih, yaitu :
1. Yudi Suryatman, S.Kep,. Ners, selaku Kepala UPTD Puskesmas Bojongasih.
2. Novy Novitasari, S.KM, selaku Promosi Kesehatan
3. N.Itania, A.Md,. Keb, selaku Bidan Desa Bojongasih
4. Sri Setia Yuliawati, S.Kep., Ners, selaku Program PTM
5. Cucu Agung Cahyadi, A.Md,.KG, selaku Pemegang Program Ausrem
6. Fiki Romdoni, S.Kep, selaku Perawat Desa Bojongasih
Pembinaan ini menekankan kepada para kader untuk bisa memberikan pelayanan kesehatan dasar, edukasi kesehatan, promosi kesehatan, konseling kesehatan, serta rujukan ke fasilitas kesehatan yang lebih tinggi apabila memerlukan penanganan lebih lanjut kepada masyarakat. Dengan demikian, masyarakat setempat dapat teredukasi sejak dini dan mendorong masyarakat untuk skrining kesehatan secara berkala.
Kegiatan pembinaan dan simulasi ILP kepada kader posyandu merupakan cara yang efisien dan efektif dalam meningkatkan kualitas kader posyandu. Dengan adanya kegiatan seperti ini, para kader akan lebih siap menjadi ujung tombak dalam mendukung pelayanan kesehatan primer di tingkat desa.
–
Artikel ini telah direview oleh :
Novy Novitasari, S.KM
Staf Promosi Kesehatan Puskesmas Bojongasih
Puskesmas Bojongasih
Jl. Raya Bojongasih, Bojongasih, Kec. Bojongasih, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat 46475



