Penyuluhan ini dilaksanakan dengan penyampaian materi “Penyuluhan DBD dan Pemeriksaan Jentik Nyamuk” oleh Petugas Promkes, Ibu Ayi Nuraisah Nasution, SKM, dan Petugas Kesling, Ibu Mulya Hapitaningrum, SKM. Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 40 warga Kp.Sukamulya. Penyampaian materi selama kurang lebih 3 jam ini berhasil mengundang antusias warga untuk mengupayakan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN), kesadaran untuk membiasakan Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS), serta gerakan Jumat Bersih.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya PHBS, melaksanakan 3M, dan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di lingkungan sekitar Kp. Sukamulya. Hal ini dalam jangka panjang akan membantu mengeliminasi DBD di Desa Cileuleus dan mencegah kematian akibat DBD.
Puskesmas Cisayong memberikan penyuluhan Demam Berdarah Dengue (DBD) dan pemeriksaan jentik nyamuk di Masjid Al Ikhlas Kp. Sukamulya, Desa Cileuleus pada 15 Oktober 2024. Diselenggarakan oleh petugas promkes dan kesehatan lingkungan (kesling) Puskesmas Cisayong, kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui potensi penularan dan penyebaran DBD, menentukan tindakan penanggulangan yang perlu dilakukan, mengetahui ada tidaknya kasus DBD tambahan, dan mengetahui potensi meluasnya penyebaran penyakit pada wilayah tersebut.